LLDIKTI Wilayah I Gelar Diseminasi Pelaksanaan Layanan Pembinaan
dan Pengembangan Profesi Karir Dosen Tahun 2024
|
17 Jun 2024 |
|
|
Humas |
|
|
785 Kali dibaca |
|
LLDIKTI Wilayah I Gelar Diseminasi Pelaksanaan Layanan Pembinaan
dan Pengembangan Profesi Karir Dosen Tahun 2024
LLDIKTI Wilayah I senantiasa berupaya melakukan penguatan mutu dosen dan tenaga
pendidikan (tendik) PTS di wilayah kerja binaannya. Seiring dengan munculnya fitur terbaru
di platform utama SISTER (Sistem Informasi Sumber Daya Terintegrasi) yaitu Pemutahiran
Data dan Pengelolaan Kinerja dan Karier Akademik Dosen, LLDIKTI Wilayah I menggelar
kegiatan Diseminasi Pelaksanaan Layanan Pembinaan dan Pengembangan Profesi Karir
Dosen Tahun 2024 di Aryaduta Hotel Medan pada hari Jumát tanggal 14 Juni 2024.
Fitur terbaru ini dibuat dalam rangka mengimplementasikan kebutuhan penyesuaian proses
satu data dan penyesuaian proses kenaikan jabatan akademik. Ke depannya , para dosen akan
memiliki NUPTK (Nomor Unik Pendidik dan Tenaga Kependidikan) menggantikan NIDN
(Nomor Induk Dosen Nasional), NIDK (Nomor Induk Dosen Khusus), dan NUP (Nomor
Urut Pendidik). Dan sebagai dukungan untuk peningkatan kinerja dan karier dosen, platform
SISTER juga memfasilitasi tiga layanan, yaitu Pengkinian Rumpun Ilmu, Alat Bantu Angka
Kredit Konversi, dan Layanan Kenaikan Jabatan.
Plh. Kepala LLDikti Wilayah I, Heriyanto pada sambutan pembukaan acara ini mengingatkan
bahwa semua data Dosen harus sudah ada di platform utama SISTER pada tanggal 31 Juli
2024. Acara yang digelar secara luring dan daring via aplikasi Zoom Meeting ini berlangsung
atraktif dipenuhi dengan praktek langsung penggunaan platform utama SISTER maupun
pemberian tips-tips pengembangan karir sebagai dosen oleh para narasumber yang terdiri dari
Prof. Dr. Yasmirah Mandasari Saragih, S.H., M.H., Dr. Darwis R. Manalu, S.Kom., M.Kom.,
dan Azanuddin, S.Kom., M.Kom.
Adapun peserta pada acara ini adalah para Operator PTS terkait validasi data registrasi/
PDDIKTI maupun Operator PTS terkait dengan layanan jabatan akademik dosen, Dosen
Tetap PTS, baik yang berasal dari PNS DPK maupun Yayasan. Kepanitiaan acara ini
dipimpin langsung oleh Kepala Bagian Umum, Ahmad Subhan memimpin panitia dari Tim
Kerja Fasilitasi Mutu Sumber Daya Manusia Dosen & Tenaga Kependidikan LLDIKTI
Wilayah I. Dan untuk menyukseskan acara ini, hadir pula Tim Humas STMIK Time Medan
untuk mendukung kinerja Tim Humas LLDIKTI Wilayah I.
Kontributor : Akbar
Editor : Dharmansyah
FOLLOW akun media sosial LLDikti Wilayah I :
1. Follow FanpageFB
2. Follow Instagram
3. Follow Twitter
4. Subscribed Youtube Channel LLDIKTI WILAYAH I SUMUT
Terpopuler