2 Guru Besar dan 23 Lektor Kepala Baru Terima SK Mendiktisaintek, LLDIKTI Wilayah I Tegaskan Komitmen Transparansi
 |
24 Dec 2024 |
|
 |
Humas |
|
 |
141 Kali dibaca |
|
2 Guru Besar dan 23 Lektor Kepala Baru Terima SK Mendiktisaintek, LLDIKTI Wilayah I Tegaskan Komitmen Transparansi
Medan, 24 Desember 2024 – Dalam sebuah acara yang penuh makna, LLDIKTI Wilayah I Medan hari ini secara resmi menyerahkan SK Kenaikan Jabatan Akademik kepada 2 orang Dosen yang naik Jabatan ke Guru Besar dan 23 orang Dosen yang naik Jabatan Lektor Kepala dari berbagai perguruan tinggi swasta di Sumatera Utara. Pencapaian ini menjadi bukti nyata dari komitmen LLDIKTI Wilayah I dalam meningkatkan kualitas pendidikan tinggi di Sumatera Utara melalui proses penilaian yang transparan dan akuntabel. Penyerahan SK dilakukan langsung oleh Kepala LLDIKTI Wilayah I Medan, Prof. Saiful Anwar Matondang, Ph.D., kepada para pimpinan perguruan tinggi.
Dalam sambutannya, Prof. Saiful Anwar Matondang menekankan pentingnya transparansi dan akuntabilitas dalam proses penilaian angka kredit dosen. Beliau menjelaskan bahwa seluruh proses penilaian saat ini dilakukan secara online melalui Sistem Informasi Sumber Daya Terintegrasi (SISTER). “Prosesnya transparan, bisa dipantau oleh dosen yang bersangkutan maupun operator kampus. Tidak ada permainan angka atau upaya untuk meng-upgrade nilai secara sembunyi-sembunyi” tegas Prof. Saiful Anwar.
Beliau juga menyampaikan bahwa saat ini penilaian jabatan dosen tidak lagi menggunakan sistem angka kredit, melainkan sertifikat kelulusan uji kompetensi. Hal ini bertujuan untuk memastikan bahwa yang dinilai adalah kompetensi dan kualitas karya ilmiah dosen, bukan sekedar jumlah angka kredit. “Kami di LLDIKTI hanya memfasilitasi dan membimbing para dosen agar memenuhi syarat-syarat yang telah ditetapkan, kepada pihak manapun jangan pernah mencoba percaloan atau praktik-praktik tidak terpuji lainnya,” tambah beliau.
Para dosen yang menerima SK kenaikan jabatan mengaku sangat bersyukur dan bangga atas pencapaian ini. Mereka berjanji akan terus meningkatkan kualitas diri dan memberikan kontribusi yang lebih besar bagi pengembangan pendidikan tinggi di Sumatera Utara. Daftar Nama Dosen yang Menerima SK antara lain Klik Disini
Acara penyerahan SK ini turut dihadiri oleh Kepala Bagian Umum, staf Tim Kerja Fasilitasi Mutu SDM Dosen dan Tendik, serta staf Bagian Umum Bidang Hukum, Kepegawaian, dan Tatalaksana, sebagai bentuk apresiasi atas kontribusi mereka dalam mendukung peningkatan kualitas sumber daya manusia di perguruan tinggi.
Kontributor : Syahrial Affandi
Fotografer : Panji Rizky Pratama
Editor : Dharmansyah
FOLLOW akun media sosial LLDikti Wilayah I :
1. Follow FanpageFB
2. Follow Instagram
3. Follow Twitter
4. Subscribed Youtube Channel LLDIKTI WILAYAH I SUMUT
Terpopuler